Mengenal Psikologi
Selamat datang di artikel yang membahas mengenai Psikologi dan segala lingkupnya, setelah sekian lama tidak menulis pada artikel ini penulis memugar isi dan cakupan website ini agar lebih terpusat pada topik.
Perlu diketahui bahwa psikologi merupakan ilmu pengetahuan yang berkembang seiring perkembangan waktu hingga sampai saat ini. Banyak sekali penerapan ilmu ini kepada segala lini masa dan kehidupan sosial.
Apa itu Psikologi?
Berbicara mengenai Psikologi, pasti belum banyak yang tahu apa itu psikologi, oke mari kita bahas apa itu psikologi.
Psikologi merupakan suatu bidang ilmu pengetahuan serta terapan yang mempelajari mengenai perilaku, fungsi mental, dan psroses mental manusia melalui berbagai prosedur ilmiah. Nah dalam mempelajari psikologi ini ada beberapa pakar dalam bidang psikologi ini yang pertama adalah psikolog dan ilmuwan psikolog. Kedua profesi ini sangat berbeda diantara keduanya. Tapi hal ini akan kita bahasa pada topik selanjutnya.
Sejarah psikologi sangatlah panjang dimulai pada peradaban kuno di Yunani kuno, jadi asal usul kata psikologi sendiri "psychē" yang berarti jiwa dan "logia" yang artinya ilmu. Menurut ilmuwan lain, psikologi berasal dari kata "psyche", yang berarti hidup, dan "logos," yang berarti penjelasan. Dari pengertian tersebut memiliki makna yang sama sehingga dapat menjawab arti kata "psikologi" tersebut (Walgito, 2010).
Maka dari kata tersebut secara etimologisnya psikologi dapat diartikan dengan ilmu yang mempelajari mengenai jiwa.
Kesalahan yang sering diungkapkan dalam pengertian psikologi adalah "ilmu psikologi", padahal di dalam kata psikologi sendiri sudah memiliki makna tentang ilmu. Jadi penyebutan yang benar hanya "psikologi" sehingga sudah mencakup seluruh makna.
Dari
penjelasan tersebut maka kita tahu bahwa psikologi memiliki objek pada lingkungan kehidupan manusia. Sehingga dari segala aspek kehidupan kita mulai dari alam rahim hingga tua psikologi digunakan dalam meramalkan segala perilaku yang mungkin dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari. Tapi tentu melalui prosedur ilmiah seperti observasi dan penelitian yang menggunakan berbagai macam metode untuk menjawab seluruh seluruh pertanyan pada manusia (Nisbett & Ross, 1980).
Oke baiklah hanya itu yang dapat penulis sampaikan selanjutnya akan ada artikel menarik lainnya
yang akan kita bahas. Mohon maaf atas segala kekurangan pada artikel ini karena masih dalam tahap perbaikan, semoga dapat membantu dan bermanfaat untuk sharing bersama. Salam ilmuwan.
Referensi:
Nisbett, R. E., & Ross, L. (1980). Human inference: Strategies and shortcomings of social judgment. Englewood Cliffs, NJ. Prentice Hall.
Walgito, B. (2010). Pengantar psikologi Umum. Yogyakarta. Andi